Petinju Jawa Tengah, Tengku Tristan Aquilani (biru) menang RSC atas Muflihuddin (Kaltara), Rabu, 13 November 2024. (Foto:Lind)
PersadaPos, Surakarta – Dua petinju Jawa Tengah meraih kemenangan pada pertandingan babak penyisihan Pra Pekan Olah Raga Pelajar Nasional (Pra Popnas) Zona 3 di GOR FKOR UNS Surakarta, Rabu, 13 November 2024.
Di kelas 46-48 Kg putra, Chiko Ray Fiba Marchiano menang angka mutlak atas petinju Kalimantan Selatan, Yozadak Chevchenco Temeia.
Tengku Tristan Aquilani juga perkasa menaklukkan petinju Kalimantan Utara, Muflihuddin dengan RSC ronde ketiga.
Dengan demikian keduanya melaju ke semi final yang akan dilaksanakan Jumat 15 November 2024. Jika di semi final menang, barulah tiket Popnas 2025 diraih Jawa Tengah untuk kelas tersebut. Sebab, sebagaimana dijelaskan Technical Delegate (TD) cabor tinju, Kristofel Sinaga, untuk Zona 3 hanya dua petinju pada setiap kelas yang lolos ke Popnas 2025.
Rabu telah dipertandingkan 6 partai pada Zona 3 dan 20 partai zona 2. Hari ini, Kamis, 14 November pertandingan akan dilanjutkan untuk semi final Zona 2.
Ketua Panitia Pelaksana Danang Adhi Kusuma menyebut ada 142 petinju yang bertarung di Surakarta untuk memperebutkan tiket ke Pekan Olah Raga Pelajar Nasional (Popnas) 2025.
Tercatat, ada 82 petinju terdiri 52 putra dan 30 putri yang tergabung di Zona 2 (Bengkulu, Sumatera Selatan, Lampung, DKI Jakarta, Jabar, Kalbar dan Papua Selatan). Sementara untuk Zona 3 (Banten, Jateng, DIY, Bali, Kalsel, Kalteng dan Kalimantan Utara) ada 60 petinju, terdiri 39 putra dan 21 putri.
Selain tinju, tujuh cabor lainnya juga melaksanakan Pra Popnas di Surakarta ini. Yaitu: bola voli, bulu tangkis, tenis, sepak bola, sepak takraw, pencak silat dan basket. (Lind)