PersadaPos, Semarang – Sudah lima hari, pria yang ditemukan terikat penuh lumpur dalam kondisi pingsan di dekat Kali Babon, Kecamatan Genuk, Kota Semarang, hingga kini belum sadar.
Pria bernama Sukirman, warga Kecamatan Sayung, Demak itu ditemukan warga dalam kondisi tak sadarkan diri dan terdapat luka pada Kamis, 9 Mei 2024.
Kapolsek Genuk, Kompol Rismanto mengatakan, sampai saat ini korban masih dirawat di rumah sakit, dan belum sadarkan diri.
”Diduga, korban merupakan pengatur lalu lintas jalan raya, menjadi korban penganiayaan,” ungkap Kompol Rismanto kepada wartawan, Selasa, 14 Mei 2024.
Menurutnya, Sukirman mengalami benturan keras di bagian kepala kiri, hingga terjadi pembekuan darah dan harus dioperasi.
Ia menegaskan, akan menangani kasus ini dengan serius, dan berupaya mengungkap kebenaran di balik kejadian yang menimpa Sukirman.
”Kami akan melakukan segala daya kami untuk memastikan keadilan ditegakkan,” kata Rismanto.
Ia mengatakan, sampai saat ini masih melakukan investigasi, dan berharap ada warga yang mengetahui kejadian penganiayaan ini memberikan informasi kepada polisi.
”Korban yang masih pingsan, belum bisa dimntai keterangan. Semoga korban cepat sembuh,” harap Kompol Rismanto. (pras)