PersadaPos, Semarang – Hingga laga pekan ke-27, PSIS Semarang masih bertahan di posisi empat besar klasemen sementara, setelah mengalahkan Persik Kediri, 2-1 di Stadion Moch Subroto, Magelang, Minggu malam, 3 Maret 2024.
Kemenangan itu, membuat tim kebanggaan masyarakat Semarang berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan point 46, dan selisih gol 11, di bawah Borneo FC di urutan teratas (point 63, selisih gol 27) dan Persib Bandung di urutan kedua (48,22).
Walau begitu, posisi PSIS Semarang terancam melorot ke posisi ke-4 lantaran Bali United yang masih punya satu laga pada pekan ke-27, bakal tampil away melawan tuan rumah Barito Putra di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Senin ini, 4 Maret 2024.
Bali United sendiri menempel ketat PSIS Semarang di posisi ke-4 dengan point 45 dan selisih gol 10, sehingga butuh kemenangan jika ingin menggeser posisi tim kebanggaan masyarakat Semarang.
Paling tidak hingga pekan ke-28, dipastikan posisi PSIS Semarang masih aman berada di posisi empat besar yang merupakan zona championship series, karena pesaing terdekat di bawahnya yaitu Madura United di urutan ke-5 klasemen cuma punya point 42 dan selisih gol 6.
Sekalipun Madura United yang pada pekan ke-28 bakal menjamu Persita Tangerang, jika meraih kemenangan pun belum cukup untuk menggeser PSIS dari zona championship series di posisi empat besar.
Sementara itu harus diakui, kemenangan Tim Mahesa Jenar saat menjamu Persik Kediri, 2-1 diraih melalui perjuangan yang cukup berat, lantaran tak bisa tampil dengan kekuatan penuh.
Setelah ditinggal striker Carlos Fortes ke klub Al Dhafra di United Emirate Arab (UEA), pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius harus memutar otak agar Tim Mahesa Jenar tetap bisa bertahan di posisi empat besar.
Apalagi, Agius juga tak bisa menurunkan pemain andalannya yang tersisa untuk menghadapi Persik Kediri, seperti Vitinho yang cedera hingga diperkirakan sampai musim ini berakhir tak bisa dimainkan.
Lebih dari itu, Agius juga tak bisa menurunkan Paulo Gali Freitas, pemain sayap asal Timor Leste yang selama ini menjadi mesin gol PSIS dengan 10 golnya, lantaran terakumulasi hukuman kartu kuning.
Namun, PSIS Semarang beruntung lantaran Evan Dimas yang menjadi pilihan di lini tengah mampu mencetak gol dalam debutnya sebagai starter, dengan menjebol gawang Persik Kediri pada menit ke-17.
Ini paling tidak membuktikan, Evan Dimas yang pernah moncer di Timnas U-23 masih belum habis, ketika berhasil memanfaatkan umpan sodoran juga dari pemain muda debutan baru PSIS Debby Liana.
Persik baru bisa menyamakan kedudukan 1-1 pada menit ke-63 melalui Renan Silva. Namun, pemain sayap PSIS Riyan Ardiyansyah berhasil memastikan kemenangan melalui golnya pada menit ke-70.
Hasil laga pekan ke-27:
Persikabo vs Arema 0-1, Bhayangkara FC vs Madura United 3-2, Persita vs Borneo FC 0-1, Persija vs Dewa United 4-1, Persebaya vs PSS 2-1, RANS vs Persib Bandung 0-4, PSIS Semarang vs Persik Kediri 2-1.
Klasemen Liga 1 2023-2024 hingga pekan ke-27
1. Borneo FC point 63 (selisih gol 27)
2. Persib 48 (22)
3. PSIS 46 (11)
4. Bali United 45 (10)
5. Madura Utd 42 (6)
6. Persik 40 (9)
7. Persija 35 (5)
8. Dewa Utd 35 (1)
9. Persebaya 35 (-7)
10.PSM 34 (7)
11.Barito Putra 34 (4)
12.RANS 33 (-10)
13.Persis 32 (-3)
14.PSS 31 (-5)
15.Arena 30 (-15)
16.Persita 28 (-19)
17.Bhayangkara 18 (-23)
18.Persikabo 17 (-20). (pras)