BERDIALOG: Presiden RI, Joko Widodo, berdialog dengan warga ketika menyerahkan bantuan sosial ( bansos) di Cilacap. ( Foto: Dok)
PersadaPos, Cilacap– Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Cilacap untuk memastikan ketersediaan pangan dan memberikan bantuan sosial kepada warga setempat.
Tinjauan ketersediaan pangan itu dilakukan oleh Presiden di Gudang Bulog Gumilir di Kabupaten Cilacap pada Selasa, 2 Januari 2024.
Selain mengecek stok beras yang ada di gudang, Presiden juga menyapa dan berdialog dengan warga para penerima bantuan.
Bantuan cadangan pangan pemerintah berupa paket sembako berisi beras 10 kilogram, gula pasir, minyak goreng, teh, roti, dan bahan pangan lainnya. Bantuan itu diberikan kepada sekitar 1.000 keluarga pemerima manfaat (KPM) dari berbagai daerah di Kabupaten Cilacap.
“Bantuan ini untuk periode Januari. Kalau nanti APBN mencukupi, bantuan untuk Februari, Maret, dan April akan berlanjut,” ujar Jokowi.
Salah seorang warga Desa Gumilir, Rokhimah mengaku, senang mendapat bantuan beras dan bahan pangan lainnya dari pemerintah.
Selain mendapatkan sembako, istri nelayan itu juga membawa pulang sepeda hadiah dari Presiden Jokowi karena bisa menghafal Pancasila.
“Saya sangat senang sampai tubuh gemeteran. Alhamdulillah dapat paket sembako dari pemerintah dan sepeda dari Pak Presiden Jokowi,” ujar Rokhimah.
Ia berharap, bantuan paket sembako dari pemerintah terus berlanjut untuk membantu meringankan beban rumah tangga. Sebab, bagi warga tidak mampu, bantuan tersebut dinilai membantu untuk kebutuhan sehari-hari.
“Suami saya sehari-hari sebagai nelayan. Sekarang tidak berangkat melaut karena gelombang sedang tinggi. Jadi bantuan ini sangat membantu keluarga kami,” ucapnya. (Lind)